BANDUNG, UNIKOM – UTAMA Sport Competition Nasional (UPTION) merupakan kompetisi olahraga bergengsi antar perguruan tinggi di Indonesia, yang diselenggarakan dengan tujuan menciptakan platform bagi mahasiswa/i Indonesia dalam berkarya di bidang olahraga. UTAMA Sport Competition Nasional 2024 berkeinginan untuk bisa menjadi “jembatan” antara pendidikan dan olahraga, dengan mengenalkan konsep kompetisi olahraga yang melibatkan para student-athlete di Indonesia. Saat ini UTAMA Sport Competition 2024 menyelenggarakan kompetisi untuk 3 (tiga) cabang olahraga, yaitu Futsal, Basket dan Badminton (Bulutangkis).
Tim Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bulutangkis UNIKOM pada ajang kompetisi bertaraf nasional tersebut berhasil meraih 2 (dua) Medali Perak dan 3 (tiga) Medali Perunggu, dalam rangkaian pertandingan yang berlangsung pada tanggal 4 – 8 Maret 2024, bertempat di Gedung PKM Universitas Widyatama, Jl.Cikutra No. 204A Bandung. Adapun komposisi perolehan Medali yang diraih Tim UKM Bulutangkis UNIKOM pada UTAMA Sport Competition Nasional 2024, antara lain, 2 (dua) Medali Perak diraih atas perolehan Juara 2 Ganda Campuran, atas nama Faridz Muhammad (Prodi Manajemen) dan Khashia Aqila Sasmita (Prodi Manajemen), serta Juara 2 Ganda Putri : Khashia Aqila Sasmita (Prodi Manajemen) dan Divya Clarisa Ayuni (Prodi Manajemen). Sementara 3 (tiga) Medali Perunggu diraih atas perolehan Juara 3 Tunggal Putra atas nama Waldie Riksa Alfarisi (Prodi Manajemen), Juara 3 Tunggal Putri : Khasia Aqila Sasmita (Prodi Manajemen) serta Juara 3 Ganda Putra : Waldie Riksa Alfarisi (Prodi Manajemen) dan Fajar Putra Setiawan (Prodi Manajemen).
Direktur Kemahasiswaan, Andrias Darmayadi, S.IP., M.Si., Ph.D., yang juga bertindak selaku Pembina UKM Bulutangkis UNIKOM, menyatakan memberikan apresiasi yang tinggi dan rasa bangganya kepada seluruh atlet atas pencapaian prestasi di UPTION 2024 tersebut. “Pencapaian ini adalah hasil dari kerja keras, dedikasi, dan semangat juang para atlet UKM Bulutangkis UNIKOM. UKM Bulutangkis bangga bisa terus berkontribusi memberikan prestasi untuk kampus tercinta”, ujarnya. Ia berharap, “semoga pencapaian prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama UNIKOM di panggung olahraga nasional dan internasional”, demikian pungkasnya.
Ketua UKM Bulu Tangkis UNIKOM, Muhammad Faridz juga mengungkapkan rasa bangganya atas keberhasilan UKM Bulutangkis dalam UPTION 2024 tersebut. Faridz juga berharap UKM Bulutangkis diberikan banyak kesempatan untuk mengikuti pertandingan guna menambah jam terbang dan mengetahui kekuatan dari berbagai daerah, yang kini justru mulai banyak mencontoh dan menyontek pola pembinaan yang dilakukan UNIKOM selama ini, sehingga kemampuan atlit hampir merata di setiap daerah. Maka dari itu ia berharap UKM Bulutangkis UNIKOM bisa diberikan support bertanding yang lebih banyak lagi untuk bisa terus mengharumkan nama UNIKOM. “Dukungan yang diberikan UNIKOM akan sangat berarti bagi kami dalam perjalanan UKM Bulutangkis UNIKOM menuju pencapaian berikutnya”, harap Faridz.
Di tengah berbagai kesibukan dan keterbatasan yang dihadapi, Tim UKM Bulu Tangkis UNIKOM melakukan persiapan untuk mengikuti ajang kompetisi tersebut dan alhamdulillah mereka berhasil meraih 2 Medali Perak dan 3 Medali Perunggu dari 5 Tim perwakilan yang dikirimkan. Prestasi yang diraih tentu tidak lepas dari perjuangan dan kerjasama dari Pembina, Pengurus dan para pemain (atlit) yang ingin selalu membanggakan nama kampus di ajang yang sangat bergengsi, baik di ajang kompetisi antar perguruan tinggi maupun umum. Semoga prestasi yang telah diraih pada UTAMA Sport Competition Nasional 2024 menjadikan motivasi bagi para atlit untuk bisa konsisten berprestasi lagi pada pertandingan-pertandingan berikutnya dan UKM Bulu tangkis dapat diberikan dukungan fasilitas untuk persiapan yang lebih matang dalam kompetisi selanjutnya. (Direktorat Hms & Pro).