BANDUNG, UNIKOM - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM) kembali menorehkan prestasi dengan meraih peringkat sebagai Top 4 PTS Terbaik Jabar 2023 ; Top 7 PT Terbaik Jabar 2023, dan Top 69 PT Terbaik Indonesia 2023 berdasarkan Pemeringkat Ranking Dunia UniRank 4ICU 2023.
Terdapat tiga kriteria utama bagi sebuah Perguruan Tinggi (PT) untuk dapat diikutsertakan dalam penilaian 4ICU. Pertama, Perguruan Tinggi harus telah terakreditasi secara nasional atau daerah setempat. Di Indonesia sendiri sudah ada Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) yang merupakan satu-satunya badan akreditasi yang memiliki wewenang dari Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia. Baik PTN maupun PTS yang belum terakreditasi BAN-PT tidak akan masuk dalam kriteria penilaian 4ICU.
Kriteria ke dua, pemeringkatan 4ICU hanya dapat diikuti oleh Perguruan Tinggi yang menyediakan pendidikan tingkat Strata 1 (Sarjana) dan/atau Pascasarjana, baik untuk tingkat Master (S2) atau Doktoral (S3). Lembaga Pendidikan yang hanya menyediakan pendidikan vokasi, pendidikan berbasis militer, kelas-kelas seminar, dan lain sebagainya tidak diikutsertakan dalam penilaian 4ICU.
Perguruan Tinggi yang dinilai menerapkan sistem pendidikan secara langsung dengan bertatap muka, merupakan kriteria penilaian yang tidak dapat diabaikan. Dengan kata lain Perguruan Tinggi tersebut menerapkan sistem tradisional dengan format pendidikan di kelas yang mempertemukan dosen dan mahasiswa secara langsung. Kriteria ke tiga tersebut tentu mengandung konsekwensi terpenuhinya fasilitas pembelajaran dan sarana gedung yang memadai sebagai sarana pendukungnya.
Pemeringkatan 4ICU menggunakan Uni Rank University Ranking yang sudah terdaftar sebagai Global University Ranking oleh IREG Observatory on Academic Ranking and Excellence. Sistem algoritma yang digunakan berdasarkan 5 website netral dan independen yang diekstraksi. Yaitu Moz Domain Authority, Alexa Global Rank, SimilarWeb Global Rank, Majestic Reffering Domains, dan Majestic Trust Flow.
Dilansir dari kompas.com, jika perguruan tinggi mengadopsi subdomain sebagai halaman muka website resminya, akan dilakukan investigasi dan tinjauan lebih lanjut terhadap Alexa Global Rank dan SimilarWeb Global Rank. Data yang diambil untuk melakukan pemeringkatan diambil dari pekan yang sama untuk meminimalisasi fluktuasi yang ada dan memaksimalkan pembandingan. Selanjutnya, akan dilakukan penyaringan sebelum masuk proses komputasi untuk mendeteksi adanya outlier dalam data mentah.
Setelah outlier terdeteksi dan data subdomain sudah ditinjau dan disesuaikan, data matriks web dinormalisasi menjadi skala 0-100 dengan mempertimbangkan sifat logaritma yang digunakan oleh beberapa website penilai yang digunakan. Kemudian, nila-nilai yang muncul dalam skala tersebut dikumpulkan berdasarkan algoritma rata-rata yang menghasilkan skor akhir dan peringkat website sebuah perguruan tinggi.
Pencapaian prestasi UNIKOM dalam meraih peringkat berdasarkan peringkat 4ICU 2023 tentu sangat membahagiakan sekaligus membanggakan, yang merupakan bukti dari usaha, kerja keras, dan doa dari seluruh sivitas akademika menuju World Class University (WCU).
"Perbedaan antara menetapkan tujuan dan mencapainya adalah memiliki rencana yang baik dan mengerjakannya." - Les Brown (Direktorat Hms & Pro)