BANDUNG, UNIKOM – Berdasarkan Gerakan Literasi Nasional (GLN) Kemdikbud, perwakilan mahasiswa, dosen, dan karyawan suatu perguruan tinggi adalah para penggerak literasi. Di dalam upaya meningkatkan generasi berliterasi, tentunya diperlukan perencanaan yang baik, yaitu dengan menyiapkan tokoh-tokoh penggerak literasi, salah satunya dengan cara menyelenggarakan Duta Baca di lingkungan kampus.
Ajang Duta Baca di Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM), diinisiasi oleh Perpustakaan UNIKOM dengan Ketua Pelaksana Ubudiyah Setiawati, S.Sos., M.I.Kom. Diharapkan dengan adanya Duta Baca UNIKOM betul-betul dapat menggerakan literasi di UNIKOM dan kontribusi dalam Gerakan Literasi Nasional, bahwa gelar tersebut bukan sekedar gelar tetapi mengemban amanah untuk dapat memberikan edukasi melalui membaca untuk kemandirian diri, dan mensejahterahkan masyarakat sekitarnya.
Bagas Rangga Yoedystyra (mahasiswa Prodi Manajemen), dan Jasmin Nahara Dianing (mahasiswa Prodi Desain Komunikasi Visual) yang merupakan Duta Baca UNIKOM Tahun 2022-2023, telah mengikuti seleksi Calon Duta Baca Kota Bandung. Sementara itu, Duta Baca UNIKOM Tahun 2023-2024, telah terpilih dari perwakilan mahasiswa, yaitu Anisa Nurfadhilah, Laras Almanna Salwa, Mei Mu'asyarah Alamsyah, Muhammad Rizki Nur Kandias, sedangkan perwakilan dosen, terpilih Yasundari, S.I.Kom., M.I.Kom., dan Dr. Adeh Ratna Komala, S.E., M.Si., serta perwakilan dari karyawan, Nurriska Amalina, S.Pd.
Jum’at, 16 Februari 2024, Perpustakaan UNIKOM melaksanakan Seleksi Calon Duta Baca UNIKOM untuk periode 2024-2025. Para Duta Baca UNIKOM tersebut menjadi Tim Panitia Seleksi Calon Duta Baca UNIKOM 2024-2025, dan beberapa diantaranya turut menjadi Dewan Juri. Di mana mereka bertugas untuk mempersiapkan Duta Baca UNIKOM yang berkualitas sehingga dapat masuk nominasi nasional.
Seleksi Calon Duta Baca UNIKOM 2024 telah menghasilkan 8 orang kandidat yang mengikuti proses seleksi, antara lain, Salma Nazila Nur Hasna dan Kireyna Azzahra Febrillya mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi, Muhammad Alghani dan Fani Ramadhanty serta Almalia Fitri Rahma Dewi ketiganya dari Prodi mahasiswa Manajemen Informatika, Juli Arsi Sabrina dan Jihan Salsabila mahasiswa Prodi Teknik Informatika, Luthfi Athar Haidar mahasiwa Prodi Akuntansi. Proses seleksi tidak hanya berbentuk wawancara dan tes tertulis saja, namun para peserta ditantang untuk kreatif bagaimana menggerakan literasi dengan ide, gagasan, dan inovasi yang dituangkan dalam media sosial. Tantangan selanjutnya akan ditentukan oleh Dewan Juri.
Tantangan membuat karya dalam gerakan literasi adalah bagian dari proses pembinaan, di mana mereka dituntut untuk dapat membuktikan bahwa mereka layak untuk mendapatkan gelar Duta Baca UNIKOM 2024-2025, yang pada tahap selanjutnya dapat direkomendasikan untuk mengikuti seleksi di tingkat wilayah bahkan nasional. Selain mendapatkan gelar tersebut para pemenang juga akan mendapatkan hadiah uang tunai. Siapakah pemenang Duta Baca UNIKOM Tahun 2024-2025? Silahkan pantau terus instagram Perpustakaan UNIKOM, Salam Literasi. (Direktorat Hms & Pro).