BANDUNG, UNIKOM – Direktorat Jurnal Publikasi Ilmiah UNIKOM kembali adakan Rapat Optimalisasi Arjuna Issue 1-2 Tahun 2023 pada 21 February 2023 yang bertempat di l.018 Smart Building UNIKOM. dalam rapat tersebut juga Direktur JPI UNIKOM Dr. Poni Sukaesih K, S.IP., M.SI memberikan Reward Arjuna sekaligus penyerahan Surat Keputusan (SK) Editorial Board & Mitra Bebestari Jurnal Nasional dan Jurnal Internasional di lingkungan UNIKOM tahun 2023.
Rapat secara langsung dibuka oleh Dr. Poni Sukaesih, K. S.IP., M.SI mengucapkan “terima kasih kepada seluruh para pengelola Jurnal di lingkungan Unikom yang tetap semangat mengembangkan dan meningkatkan Jurnal Unikom ke tingkat yang lebih baik. Ucapan selamat kepada Jurnal ICOMSE yang telah terakreditasi SINTA 5 dan Jurnal CRANE yang terakreditasi SINTA 6. Semoga dengan diberikan nya Reward berupa Leptop akan terus meningkatkan kinerja dan memacu para pengelola jurnal lainnya. Memberikan yang terbaik.”ungkapnya
Dalam kesempatan tersebut Yongki Alexander Tanne, S.T., M.T. diberikan Reward atas Jurnal CRANE yang telah terakreditasi SINTA 6 dirinya mengatakan “ Tentunya kami dari Prodi Teknik Sipil menyabut baik terakreditasinya jurnal kami. Sebagai jurnal yang relatif baru, kami bersyukur kami berhasil memperoleh akreditasi pada pengajuan akreditasi pertama kali, meskipun kami sadar masih banyak kekurangan yang perlu diperbaiki yang tercermin dari peringkat yang kami peroleh. Hal ini memicu kami untuk semakin bersemangat mengembangkan jurnal kami pada terbitan - terbitan berikutnya sehingga pada pengajuan akreditasi berikutnya kami bisa meningkatkan akreditasi yang lebih baik.”pungkasnya
Untuk tujuan peningkatan kualitas itu juga, melalui Daily News Unikom, kami dengan senang hati mengundang para peneliti baik dari internal unikom bahkan luar unikom untuk berpartisipasi dengan mempublikasikan hasil penelitiannya pada jurnal CRANE. Pesan Yongki untuk pengelola jurnal yang sedang mengajukan akreditas: mari bersama terus bersemangat untuk mengelola jurnal dengan baik dan percaya dengan proses pengelolaan dan tujuan yang baik demi perkembangan ilmu pengetahuan pada bidang masing - masing, akreditasi terbaikpun akan mengikuti.
Sama hal nya dengan Dr. Tatik Fidowati, S.IP., M.SI. dirinya mengatakan “Alhamdulillah ICOMSE bisa meraih sinta 5. Ini adalah akreditasi pertama untuk ICOMSE, sehingga ICOMSE masih belajar untuk menjadi jurnal yang berkualitas. Tatik berharap di akreditasi selanjutnya ICOMSE dapat meningkatkan sintanya mejadi lebih baik lagi. Tatik berpesan Kepala seluruh pengelola jurnal yang ada di lingkungan unikom, mari bersama sama terus berusaha untuk mendapatkan sinta yang tinggi, jika memungkinkan sampai pada sinta 1. Semangat selalu dan pantang menyerah.
Melalui wawancara yang dilakukan Tatik juga mengatakan “Pada kesmpatan ini juga ICOMSE ingin mengucapkan terimakasih kepada Diretorat Jurnal dan Publikasi Ilmiah unikom karena telah membantu dalam proses akreditasi ICOMSE. Serta pilhak - pihak lain yang tidak dapat disebutkan satu persatu.”Tutup Tatik. (Direktorat Hms & Pro)