Berita

Direktorat Jurnal dan Publikasi Ilmiah UNIKOM Laksanakan Rapat Evaluasi Jurnal Periode 2 Tahun 2023

BANDUNG, UNIKOM – Direktorat Jurnal dan Publikasi Ilmiah UNIKOM kembali melaksanakan Rapat Evaluasi Jurnal di lingkungan UNIKOM untuk periode 2 yang memiliki jadwal terbit Juli – Desember 2023, dengan mengundang para pengelola jurnal pada hari Rabu, 20 Desember 2023.

Bertempat di Ruang L.018 Smart Building UNIKOM, Rapat Evaluasi yang digelar secara rutin 2 kali dalam setahun tersebut bertujuan untuk melakukan evaluasi atas pengelolaan masing-masing jurnal. Selain itu juga ditujukan untuk mempererat tali silaturahmi diantara sesama para pengelola jurnal. Diharapkan melalui pertemuan pada Rapat Evaluasi tersebut, dapat terjadi kordinasi dan kolaborasi antar para pengelola jurnal untuk bisa saling mendukung di dalam upaya meningkatkan kualitas pengelolaan jurnal-jurnal yang ada di lingkungan UNIKOM.

Direktur Jurnal dan Publikasi Ilmiah UNIKOM, Dr. Poni Sukaesih Kurniati, S.IP., M.Si., dalam sambutan pembukanya menyatakan terimakasih atas kehadiran Bapak/Ibu para pengelola jurnal yang telah meluangkan waktu ditengah kesibukannya, untuk sama-sama melakukan evaluasi terkait pengelolaan jurnalnya masing-masing. Ia melaporkan, 90% jurnal telah terbit tepat waktu, namun masih ada catatan untuk beberapa jurnal yang belum bisa terbit tepat wkatu, tapi masih dalam toleransi batas waktu. “Kita targetkan, para pengelola jurnal dapat menyelesaikan target penerbitannya sebelum akhir bulan Desember 2023”, ujarnya. Tidak lupa ia pun mengapresiasi beberapa jurnal yang telah naik peringkat akreditasi SINTA, dan kembali mengingatkan untuk beberapa jurnal yang baru lahir, masih memiliki PR besar, masih harus berjuang untuk bisa mendapatkan artikel-artikel yang berkualitas dan mendapatkan akreditasinya.

Lebih lanjut Dr. Poni menjelaskan, Rapat Evaluasi tersebut dilaksanakan untuk meningkatkan standar jurnal, serta mencari solusi atas kendala pengelolaan yang ditemui secara bersama-sama. Saat ini tercatat terdapat 34 Jurnal Nasional dan 10 Jurnal Internasional yang dimiliki UNIKOM. Sejumlah 27 jurnal nasional telah terakreditasi, diantaranya 2 jurnal SINTA 3; 11 jurnal SINTA 4, 12 jurnal SINTA 5, dan 2 jurnal SINTA 6, dan 3 jurnal lainnya saat ini telah terindeks DOAJ. Sementara untuk Jurnal Internasional, 2 jurnal telah terakreditasi SINTA 4 dan 5.

Selain membahas capaian maupun hambatan dari masing-masing jurnal, Dr. Poni juga memberikan arahannya kepada seluruh pengelola jurnal yang hadir, agar senantiasa memperhatikan setiap proses tahapan pengelolaan jurnal. Mulai dari tahap penerimaan naskah sampai ke tahap publikasi naskah pada setiap volume penerbitan. Meskipun untuk Jurnal internasional ada ketentuannya sendiri.

Pada bagian akhir rapat tersebut, Dr. Poni menyampaikan harapannya bahwa melalui pertemuan tersebut, setiap pengelola jurnal dapat melakukan evaluasi terkait kesesuaian standar jurnal yang dikelola terhadap peraturan standarisasi terbaru. “Tidak ada salahnya kita mencoba mengajukan akreditasi sebelum waktu jatuh tempo, jika kita sudah melakukan berbagai peningkatan kualitas, baik dari sisi substansinya maupun dalam manajemen pengelolaannya”, demikian pungkasnya. (Direktorat Hms & Pro)