BANDUNG, UNIKOM – Nuansa keakraban dan semangat silaturahmi terasa hangat dalam acara Halal Bihalal RPIBM (Rukun Persaudaraan Indonesia Bolaang Mongondow) Provinsi Sulawesi Utara yang digelar pada Sabtu, 17 Mei 2025 di lantai 17 Smart Building Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM). Kegiatan tersebut menjadi wadah untuk mempererat persaudaraan serta memperkuat jejaring antar anggota RPIBM khususnya di wilayah Jabodetabek-Bandung dan UNIKOM.
Diawali dengan registrasi peserta, dilanjutkan pembukaan oleh MC, serta pembacaan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Nuansa budaya lokal semakin terasa saat penampilan memukau dari Group Tari Kabela Anak Mongondow yang membawakan tarian penjemput tamu "Tari Kabela". Suasana religi dan khidmat turut hadir melalui pembacaan Kalam Ilahi oleh Ustadz Farid Dirgantara Olola yang membacakan surat Al-Hujurat ayat 11-13. Ketua panitia, Utat Hendri Rotinsulu, menyampaikan laporan pertanggungjawaban serta ucapan terima kasih kepada para donatur yang telah mendukung suksesnya acara.
Selanjutnya sambutan yang disampaikan oleh Ketua Umum RPIBM, Bapak H. Mustari Damopolii. Dalam sambutannya ia mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang mendukung acara ini terutama kepada pimpinan Rektor UNIKOM Prof. Dr. Ir. H. Eddy Soeryanto Soegoto, M.T., “terima kasih atas kerja sama seluruh pihak-pihal yang terlibat sehingga acara halal bi halal RPIBM dapat berjalan dengan sukses” paparnya.
Disusul dengan penayangan video singkat mengenai UNIKOM, serta sambutan hangat dari Rektor UNIKOM, Prof. Dr. Ir. H. Eddy Soeryanto Soegoto, M.T. , kepada seluruh tamu undangan sebagai bentuk apresiasi dan simbol ikatan antara RPIBM dan UNIKOM “Alhamdulillah pada kesempatan ini kita dapat berkumpul bersama di UNIKOM, semoga para hadirin datang ke UNIKOM juga bisa menikmati Kota Bandung” ujar Prof. Eddy
Kegiatan tersebut kemudian dilanjutkan dengan penyerahan plakat RPIBM kepada UNIKOM oleh Ibu Hj. Susana Toengkagi Datunsolag selaku Ketua Harian RPIBM. Puncak acara diisi dengan tausiyah Halal Bihalal yang disampaikan oleh Ustadz Dr. H. Ahmad Humaedi, M.Si, yang mengajak hadirin untuk memperkuat ukhuwah islamiyah dan saling memaafkan pasca Ramadan. Kemeriahan berlanjut dalam sesi foto bersama, makan siang bersama (Ramah Tama), dan hiburan, termasuk penampilan organ tunggal Tomchel & Friends, tarian tradisional Dana-Dana dan Poco-Poco, serta berbagai doorprize menarik yang semakin menyemarakkan suasana. Sebagai penutup, seluruh audiens turut serta dalam hiburan massal yang diiringi lagu-lagu daerah seperti Maumere, Tamang, dan Pung Isah, dipimpin oleh Group Dana Dana. Acara ini tentunya menjadi wujud nyata semangat persaudaraan dan kekeluargaan yang hangat antara masyarakat Bolaang Mongondow dan sivitas akademika UNIKOM. (Direktorat Hms & Pro)