BANDUNG, UNIKOM – Pada tahun 2024 ini Tim Pengabdian Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM) bekerja sama dengan Universitas Wanita Internasional yang lebih dikenal dengan nama International Women University (IWU) kembali mendapat hibah Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dari Kemdikbudristek. PKM ini berupa kegiatan “Penerapan Program Vocational Training Bidang E-Commerce untuk Digitalisasi UMKM Peserta Sekoper Cinta Provinsi Jawa Barat”.
Ketua Program Studi Manajemen Informatika FTIK UNIKOM Assoc. Prof. Dr. Agus Nursikuwagus, S.T.,M.T.,M.M., bertindak selaku Ketua Pengusul PKM, yang beranggotakan, antara lain, Prof. Dr. Hj. Umi Narimawati, Dra., S.E.,M.Si., Dr. Siti Kurnia Rahayu, S.E.,M.Ak., Ak. CA., Syahrul Mauluddin, S.Kom, M.Kom., Rangga Sidik, S.Kom., M.Kom., M.Eng., Lisna Djuhaeti, A.Md., Fani Ramadhanty, dan Muhammad Alghani dari UNIKOM. Adapun kegiatan PKM ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para perempuan Jawa Barat peserta sekoper cinta sehingga mampu melakukan transformasi dari bisnis konvensional menjadi bisnis berbasis online atau digital.
Tahun ini pelaksanaan pelatihan vokasional bidang e-commerce dilaksanakan di Universitas Wanita Internasional, selama tiga hari pada tanggal 11 – 13 September 2024 yang diikuti oleh 15 Peserta. Kegiatan dimulai dengan acara pembukaan yang dihadiri Ketua Program Studi Manajemen Informatika FTIK UNIKOM Assoc. Prof. Dr. Agus Nursikuwagus, S.T.,M.T.,M.M., beserta seluruh Tim Pelaksana.
Pada pelatihan vokasional bidang e-commerce tersebut peserta dibekali dengan materi pengenalan e-commerce, pembuatan e-mail, pembuatan dan penggunaan media sosial instagram, content plan, foto produk, pembuatan dan pengelolaan akun di marketplace, branding dan lain sebagainya. Pelatihan disampaikan oleh para instruktur diantaranya Prof. Dr. Hj. Umi Narimawati, Dra., S.E.,M.S.i, Dr. Siti Kurnia Rahayu, SE.,M.Ak., Ak. CA., Dr. Dadang Munandar, S.E., M.Si., Dr. Wentri Merdiani, S.E.,M.M., Anto Purwanto, S. Ds.,M.Ds., Yoki Oktorian Sukardi S.Kom., M.A.B., Yadi Mulyadi Rohman, S.Si.,M.Si., Fitri Annisa Rachma S.IP., M.I.Kom., dan Affan Neskisyah Ramadhan M.I.Kom.
Dalam acara penutupan, ketua PKM Assoc. Prof. Dr. Agus Nursikuwagus, ST.,M.T.,M.M., mengucapkan terimakasih kepada Kemdikbudristek Dikti yang telah memberikan kepercayaan untuk melaksanakan kegiatan PKM ini melalui dana hibah PKM tahun 2023. Lebih lanjut, Prof. Umi mengucapkan terimakasih kepada para instruktur dan tim pelaksana yang telah berhasil menyelenggarakan kegiatan PKM tersebut. Ia berharap, “melalui keterampilan yang diberikan peserta diharapkan mampu melakukan promosi dan penjualan melalui media sosial maupun marketplace”, demikian pungkasnya. (Direktorat Hms & Pro).