BANDUNG, UNIKOM – APTISI atau Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia merupakan organisasi yang mewadahi seluruh perguruan tinggi swasta di Indonesia. Didirikan dengan tujuan utama untuk memperjuangkan, mengembangkan, dan meningkatkan mutu pendidikan tinggi swasta, APTISI berperan sebagai jembatan antara PTS dengan pemerintah serta berbagai pemangku kepentingan lainnya. Melalui berbagai kegiatan strategis, APTISI mendorong kolaborasi, advokasi kebijakan, serta peningkatan kapasitas kelembagaan dan sumber daya manusia di lingkungan perguruan tinggi swasta.
Pada momentum Hari Raya Idul Fitri dimanfaatkan dengan penuh makna oleh kalangan pendidikan tinggi di Jawa Barat. Bertempat di Bandung, Aula Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta (APTISI) Wilayah IV A Provinsi Jawa Barat. APTISI Jawa Barat menggelar kegiatan Silaturahmi Akbar Ba’da Idul Fitri 1446 H yang turut menggandeng berbagai asosiasi penting seperti LLDIKTI Wilayah IV, APBTSI Jabar, APPERTI Jabar, dan APTIKOM Jabar.
Acara yang digelar pada hari Kamis 17 April 2025, berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan, selain dihadiri oleh asosiasi-asosiasi diatas acara ini juga turut dihadiri langsung oleh Direktur Kelembagaan Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi Republik Indonesia Prof. Dr. Muhammad Najib, S.Tp., M.M., Wakil Gubernur Provinsi Jawa Barat H. Erwan Setiawan, S.E, Ketua APTISI Pusat Prof. Dr. HM. Budi Djatmiko, M.Si., MEI., Ketua LLDIKTI Wilayah IV Dr. Lukman, ST., M.Hum., Ketua Asosiasi Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (ABPPTSI) Jawa Barat Dr. H. Ricky Agusyadi, M.Si., Ketua Aliansi Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APPERTI) Jawa Barat, serta di hadiri oleh Ketua Yayasan, Rektor, Direktur, dan pimpinan perguruan tinggi se-Jawa Barat.
Silaturahmi Akbar Ba’da Idul Fitri 1446 H menjadi momen istimewa dan penuh makna, khususnya bagi Prof. Dr. Ir. H. Eddy Soeryanto Soegoto, MT., yang untuk pertama kalinya menyambut kegiatan halal bihalal sebagai Ketua APTISI Wilayah IV A Jawa Barat periode 2024–2025, sekaligus Rektor Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM). Sebagai tuan rumah, Prof. Eddy menyampaikan rasa bahagia dan syukur yang mendalam atas antusiasme dan dukungan yang luar biasa dari para pimpinan perguruan tinggi swasta se-Jawa Barat yang turut hadir dalam kegiatan ini. Tercatat sebanyak 200 lebih peserta yang terdiri dari para rektor, direktur, ketua yayasan, hingga pimpinan asosiasi pendidikan tinggi hadir dalam suasana kekeluargaan yang hangat dan penuh semangat kolaboratif. Dalam sambutannya, Prof. Eddy menyampaikan harapannya yaitu “APTISI sebagai wadah bersama bagi perguruan tinggi swasta di Jawa Barat yang memegang visi melangkah bersama, maju bersama, dan sukses bersama. Kita berharap bahwa semua perguruan tinggi swasta di Jawa Barat akan selalu bahu membahu, selalu gotong royong untuk sama sama memajukan semua perguruan tinggi swasta di Jabar” ujar Prof. Eddy
Dilanjutkan oleh Kepala LLDIKTI Wilayah IV, Dr. Lukman, ST., M.Hum., yang memberikan apresiasi terhadap inisiatif silaturahmi ini sebagai bentuk penguatan kolaborasi lintas institusi pendidikan tinggi di Jawa Barat. Beliau atas nama institusi mengucapkan minalaidzin walfaidzin mohon maaf lahir dan batin. Selain itu Dr. Lukman dalam sambutannya menyampaikan bahwa ”momen silaturahmi kali ini menjadi momen kita gotong royong untuk menyatukan kekuatan bagi perguruan tinggi khususnya perguruan tinggi swasta, alhamdulillah sebanyak 1.400 lebih mahasiswa sudah terselamatkan oleh Bapak/Ibu semua, dan saya mengapresiasi perguruan tinggi swasta yang menambah kuota untuk mahasiswa berkuliah di perguruan tinggi swasta” tutur Dr. Lukman
Puncak semangat acara datang dari Wakil Gubernur Jawa Barat, H. Erwan Setiawan, S.E yang menyampaikan paparan bertema “Strategi Pemerintah Provinsi Jawa Barat Dalam Meningkatkan Kualitas SDM di Jawa Barat.“Saya apresiasi seluruh perguruan tinggi swasta di Jawa Barat yang telah berkontribusi besar dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, karena perguruan tinggi swasta memiliki peranan yang sangat penting dalam menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas dan siap bersaing di era global ini” ujar H. Erwan (Wakil Gubernur Jawa Barat).
Tak kalah penting, Direktur Kelembagaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Prof. Dr. Muhammad Najib, S.Tp., M.M hadir memberikan paparan nasional berjudul “Arah dan Kebijakan Pendidikan Tinggi, Sains, dan, Teknologi”, beliau memaparkan bahwa “Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) menetapkan arah kebijakan yang berfokus pada penguatan kontribusi pendidikan tinggi dalam pembangunan nasional melalui paradigma baru yang mencakup pengembangan talenta sains dan teknologi, transformasi menuju masyarakat berpengetahuan, dan pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Dengan merespons tantangan strategis seperti perubahan iklim, disrupsi AI, dan bonus demografi, kebijakan ini didukung oleh 8 misi Presiden (Asta Cita), 8 program hasil cepat, dan 17 program prioritas nasional. Pendidikan tinggi diarahkan sebagai penggerak pembangunan melalui integrasi pendidikan, riset, dan pengabdian masyarakat berbasis inovasi dan keberlanjutan” ujarnya.
Sebagai penutup suasana spiritual, Ketua APTISI Pusat, Dr. Ir. HM. Budi Djatmiko, M.Si., MEI., menyampaikan tausiah hikmah Idul Fitri yang mengajak seluruh hadirin untuk menjadikan momen lebaran sebagai titik awal memperkuat ukhuwah dan semangat transformasi pendidikan. Lebih lanjut beliau juga memaknai moment silaturahmi ini untuk bersatu, melengkapi diri dalam ikhlas dan kebaikan. Sebagai Ketua APTISI Dr. Ir. Budi juga berpesan bahwa “kami APTISI ingin mendukung sepenuhnya kegiatan - kegiatan yang dilakukan oleh Direktur perlembagaan, Pak Wakil Gubernur, dan yang lainnya. Kami, terutama saya yang 37 tahun sudah membawa APTISI untuk berkiprah secara nasional, tentu kita ingin mendukung seluruh komponen bangsa, tidak hanya berbicara tentang Jawa Barat, tapi Indonesia dan bagaimana kita maju bersama” ujar Dr. Ir. Budi
Acara diakhiri dengan sesi dokumentasi bersama, musafahah (bersalam-salaman), serta ramah tamah bersama seluruh tamu undangan. Terselenggaranya acara Halal Bihalal APTISI ini, merupakan kolaborasi antara Direktorat Humas dan Protokoler UNIKOM dan Universitas Teknologi Digital serta support donatur dari berbagai perguruan tinggi di Jawa Barat.
Silaturahmi Akbar Ba’da Idul Fitri 1446 H yang diselenggarakan oleh APTISI Jawa Barat menjadi momentum yang sarat makna, tidak hanya sebagai ajang halal bihalal, tetapi juga sebagai penguatan sinergi dan kolaborasi antar lembaga pendidikan tinggi di Jawa Barat. Kehadiran berbagai pemangku kepentingan mulai dari pimpinan perguruan tinggi, asosiasi pendidikan, hingga tokoh pemerintah pusat dan daerah, menunjukkan solidaritas serta komitmen bersama dalam membangun pendidikan tinggi yang adaptif, kolaboratif, dan berkelanjutan. (Direktorat Hms & Pro)