Berita

Unikom Menyambut Kunjungan Walikota Kotamobagu dan Bupati Bolaang Mongondow

BANDUNG, UNIKOM – Universitas Komputer Indonesia menyambut baik kunjungan Wali Kota Kotamobagu Ir. Tatong Bara dan Bupati Bolaang Mongondow Dra. Yasti Mokoagow yang didampingi oleh Ketua Yayasan Perguruan Tinggi Kotamobagu Prof. Umar Paputungan dan Dr. Agus Supandi Soegoto, pada Kamis (23/01/2020) di Ruang Grand Meeting Lt. 15 Smart Building Unikom. Turut hadir dalam kesempatan ini Rektor Unikom Prof. Dr. Ir. H. Eddy Soeryanto Soegoto, MT., Wakil Rektor II Bidang Administrasi Keuangan dan Kepegawaian Unikom Prof. Dr. H. Maman Kusman, SE., MBA., Wakil Rektor III Bidang Inovasi, Pengembangan Aset dan Kerjasama Unikom Dr. Ir. Herman S, MBA., Dekan Fakultas Pascasarjana Unikom Dr. Rahma Wahdiniwaty, M.Si., Direktur Inovasi dan Kompetisi Unikom Dr. Yusrila Y Kerlooza, MT., dan Direktur Pengembangan Teknologi & Sistem Informasi Unikom Adam Mukharil Bachtiar, S.Kom., MT.

Mengawali kegiatan, agenda dibuka dengan penyambutan di Ruang Kerja Rektor Lt. 15 Smart Building Unikom dan dilanjutkan dengan makan siang bersama. Dalam kunjungan tersebut, ucapan terima kasih disampaikan oleh Wali Kota Kotamobagu kepada Unikom atas penerimaan kunjungan yang sangat luar biasa tersebut, secara fokus kesempatan ini membahas tentang pengembangan daerah berupa yayasan pendidikan tinggi yang dikelola oleh pemerintah Kotamobagu yang mana membutuhkan dukungan dari Unikom. Ir. Tatong Bara menyampaikan “Tanggung jawab tentang daerah diberikan kepada saya untuk selama saya menjabat termasuk masalah pendidikan, dimana berdasarkan pengamatan yang saya lakukan anak-anak di daerah kami berpotensi untuk melanjutkan sekolah ke perguruan tinggi. Sehingga salah satu tujuan kami datang ke Unikom adalah untuk mengajukan permohonan bantuan partisipasi Unikom khususnya Rektor Unikom dalam mengembangkan Universitas Dumoga Kotamobagu (UDK) yang saat ini dikelola langsung oleh Wali Kota Kotamobagu.” ujarnya. Selain itu, apresiasi luar biasa diberikannya kepada Unikom yang dapat membuktikan eksistensi kampusnya sebagai salah satu perguruan tinggi swasta terbaik di Indonesia melalui torehan prestasi yang diraih Unikom pada usia yang terhitung masih remaja yakni 19 tahun.

Sejalan dengan apa yang disampaikan Wali Kota Kotamobagu, Bupati Bolaang Mongondow pun menuturkan bahwa Unikom merupakan perguruan tinggi swasta yang luar biasa atas perkembangan dan prestasi yang telah diraihnya. “Atas rasa prihatin terhadap pendidikan di daerah kami, dimana hanya memiliki satu universitas yang mumpuni masyarakat untuk meraih pendidikan tinggi. Maka, kami datang ke Unikom guna belajar dan mengajak Rektor Unikom untuk turut membangun daerah. Nantinya, pemerintah kota akan memberikan beasiswa dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya pendidikan tinggi.. Maka, harapan besar kami adalah Rektor Unikom beserta jajarannya dapat berkenan untuk dapat turut serta membangun universitas ini.” ujar Yasti.

Selanjutnya, Prof. Umar Paputungan menyampaikan “Intinya bagaimana universitas yang mereka pimpin dapat berkembang dan menjadi wadah para penerus bangsa di Kotamobagu untuk dapat mengemban pendidikan sampai jenjang pendidikan tinggi. Maka, melalui kesempatan ini kami menyerahkan UDK untuk dapat dikembangkan oleh Rektor Unikom yang telah berhasil memimpin Unikom hingga berkembang pesat saat ini.” tutur Umar.

Menanggapi hal tersebut, Rektor Unikom menyampaikan “Melalui itikad baik Unikom ingin turut berkontribusi dalam pengembangan sistem pendidikan, diharapkan dapat memberikan perubahan dan kemajuan bagi pendidikan di Kotamobagu menuju arah yang lebih baik. Maka, kami akan koordinasikan hal ini secara maksimal dengan internal Unikom.” ucapnya.

Lebih lanjut, melalui kesempatan tersebut Rektor Unikom menjelaskan bahwa Unikom mewajibkan mata kuliah software, hardware, animasi multimedia dan entrepreneur untuk seluruh mahasiswa di berbagai program studi yang ada di Unikom. “Kami membangun Unikom menjadi perguruan tinggi yang dikenal dalam bidang ICT, sehingga segala hal di Unikom akan dikaitkan dengan teknologi. Dengan ciri khas yang dikenal tersebut, maka membuktikan bahwa perguruan tinggi swasta dapat berbicara melalui prestasi yang diraihnya.” tuturnya.

Usai penyambutan, agenda dilanjutkan dengan penampilan tayangan sekilas tentang Unikom, penyerahan cinderamata dan foto bersama. (Direktorat Hms & Pro)