Berita

Unikom Hadiri Technical Meeting Pameran Indonesia International Education Expo (IIETE) 2018 di Jakarta

BANDUNG, UNIKOM- Berkenaan dengan keikutsertaan Universitas Komputer Indonesia (Unikom) di Pameran Indonesia International Education Expo (IIETE) 2018 dan Inadidac 2018 yang akan digelar pada 22-25 Februari 2018 mendatang, panitia penyelenggara dari PT Wahyu Promo Citra mengundang para kontraktor dan peserta pameran, salah satunya Unikom yang diwakili oleh Staf Protokoler Unikom juga penanggung jawab pameran IIETE 2018, Arif Try Cahyadi, M,Ds, untuk mengikuti Technical Meeting Pameran di Restoran Pulau Dua, Rabu (24/1). Pelaksanaan technical meeting yang berlangsung pukul 11.30-14.00 WIB diikuti 78 peserta dan turut dihadiri oleh Ketua Pelaksana Pameran, Bapak Herlan S, Dirjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemenristek Dikti yang diwakili Kasubag Layanan Informasi Kemenristekdikti, Ibu Neni Herlina, Official Kontraktor PT Cityneon Prima Mandiri Ibu Dian Nopiyanti, serta panitia pameran IIETE 2018 dan Inadidac 2018.

Mengawali kegiatan tersebut, Herlan menyampaikan bahwa Pameran IIETE 2018 merupakan pameran kali ke-27 yang telah mendapatkan banyak dukungan dari berbagai instansi pemerintah, sehingga beliau pun mengucapkan terimakasih atas partisipasi dan keikutsertaannya bersama-sama mensukseskan gelaran ini. Hal senada diungkapkan oleh Neni Herlina, bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan pameran yang menurut rencana akan digelar di Hall A dan Hall B Jakarta Convention Center (JCC) Senayan Jakarta, sebagai ajang sosialisasi bagi siswa/i khususnya mereka yang lulus di tahun ini. Beliau pun menambahkan, pameran ini menjadi kesempatan perguruan tinggi untuk memperkenalkan institusinya kepada khalayak luas, mulai dari sisi program studi, prestasi, dan sebagainya.

Mengenai Pameran IIETE 2018, adalah acara besar yang menjadi barometer bagi penyelenggaraan pameran di bidang pendidikan tinggi dan program pelatihan yang menampilkan berbagai perguruan tinggi terkemuka (PTN, PTS, PTD (Kedinasan), PTA (Agama) serta lembaga pelatihan yang menjadi favorit di masyarakat. Pelaksanaan IIETE tahun ini menargetkan jumlah pengunjung hingga 25.000 orang, 85% diantaranya merupakan siswa/i SMA/SMK/MA kelas XII dari sekolah-sekolah terbaik di Jabodetabek, dengan jumlah peserta setiap harinya mencapai 4.000-6.000 orang.

Menginjak pelaksanaannya di tahun ini, adalah momentum kali pertama bagi Unikom berpartisipasi pada Pameran IIETE 2018. Sehingga diharapkan, Unikom dapat memanfaatkan kesempatan untuk lebih dikenal khalayak luas mulai dari keunggulan, kualitas, hingga prestasi yang berhasil ditorehkan, guna menunjang langkah Unikom menjadi perguruan tinggi “The World Class University”. (Direktorat Hms & Pro, diolah dari berbagai sumber)