Berita

Unikom Dukung Perkembangan Dunia Animasi di Indonesia

BANDUNG, UNIKOM- Ketua Divisi Animasi dan Multimedia Unikom, Robby UL Pratama hadir sebagai pembicara Talkshow di ajang Baros International Animation Festival (BIAF) dengan tema “Bedah Storytelling & Karakter Serial Animasi Super Neli”. Kegiatan yang berlangsung di Cimahi Techopark, Sabtu (27/10/2018), merupakan program tahunan sejak 2013 yang digagas oleh Pemerintah Kota Cimahi dalam rangka mendukung dan mempromosikan animasi Indonesia ke kancah internasional.

Melalui pemaparannya Robby memperkenalkan proses kreatif dari pembuatan naskah, storytelling dan karakter film serial animasi Super Neli produksi Unikom dan Ayena Studio yang telah meraih berbagai penghargaan. Kehadiran Robby saat itu menjadi bagian dari kontribusi Unikom yang telah memberikan dukungan penuh pada BIAF 2018. Selain Talkshow, BIAF 2018 juga diisi dengan serangkaian kegiatan lainnya, yaitu masterclass, animation exhibition dan kids competition dimana anggota Divisi Animasi dan Multimedia Unikom pun terlibat sebagai peserta masterclass creating 3D augmented reality.

Uniknya, gelaran BIAF 2018 juga mengajak generasi muda untuk mengenal dunia animasi dengan cara menyenangkan serta bisa menyalurkan bakatnya melalui kompetisi mewarnai karakter Super Neli pada Minggu (28/10/2018). Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menarik minat mahasiswa maupun anggota komunitas, khususnya di Unikom untuk lebih banyak belajar melalui BIAF. Sehingga, mampu memotivasi semangat untuk berkarya dan melahirkan karya-karya animasi yang inovatif. (Direktorat Hms & Pro)