Berita

Ahlan Wa Sahlan Mahasiswa Baru T.A 2018/2019 Unikom

Assamua’alaikum Warahmatullahi Wabaraktuh
Salam Mahasiswa!
Kami dari Unit Kegiatan Mahasiwa(UKM) Lembaga Dakwah Kampus UMMI UNIKOM mengucapkan Selamat Datang kepada teman-teman Mahasiswa Baru yang telah di terima di kampus Universitas Komputer Indonesia(UNIKOM). 
.
Terdapat sebuah hadist Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam bagi kaum pemuda yang berkata “Tidak akan beranjak kaki anak Adam pada hari kiamat dari sisi Tuhan nya sampai ditanya tentang 5 perkara: tentang umurnya dihabiskan dimana, tentang masa mudanya di habiskan untuk apa, tentang hartanya dari mana dia dapatkan dan kemana dibelanjakan, serta tentang ilmunya diamalkan untuk apa.”(HR. At Tirmidzi).
.
Mahasiswa merupakan bagian dari pemuda yang memiliki ciri khas yaitu idealisme, kekuatan dan semangat. Sejarah mencatat peran-peran signifikan dari pergerakan mahasiswa yang menyongsong peradaban yang mulya, akan tetapi sekarang peran mahasiswa seolah sirna redup tak berberkas. Akibat dari arus global dunia dan budaya-budaya asing yang tidak  di filter nih… Oleh sebab itu kita sebagai mahasiswa apalagi mahasiswa muslim sudah menjadi kewajiban untuk mengkaji islam dan mengetahui peranan yang harus di ambil. 
.
Maka dari itu Yuk Ngaji Asik bareng Ldk Ummi Unikom. teman-teman juga bisa kepoin seputar kita nih… di Instagram ataupun beberapa media social lain. Jangan lupa Follow juga yah biar lebih mengenal kita, karena ada pepatah mengatakan “ tak kenal maka ta’aruf”.
.
???? Instagram : @ldk.ummi.unikom ???? Facebook: LDK UMMI ???? Twitter : @LdkUmmiUnikom  ???? Line: @uqh9450l ???? Website: ldkummi.unikom.ac.id
.
Follow juga @nisaaldkummi_squad