Berita

Unikom Menjadi Tuan Rumah Pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi Program Darmasiswa

BANDUNG, UNIKOM – Universitas Komputer Indonesia terpilih oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sebagai tuan rumah pelaksanaan “Monitoring dan Evaluasi Program Darmasiswa di Kota Bandung” pada Selasa (28/01/2020). Bertempat di Ruang Internasional Program Lt. 11 Smart Building Unikom, kegiatan tersebut diikuti oleh sebanyak ±90 mahasiswa darmasiswa dari enam perguruan tinggi di Kota Bandung yakni Unikom, ISBI, UPI, UNPAS dan Telkom University.

Turut hadir dalam kesempatan ini  Perwakilan Biro Perencanaan Kerjasama Luar Negeri (BPKLN) Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Indonesia, Dr. Musa Yosef, M.Ak., Astri, S.H., M.H., dan Ibu Dewi. Agenda ini menjadi kesempatan berdiskusi para penanggung jawab darmasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Kota Bandung. Pada kesempatan tersebut, Dr. Musa Yosef, M.Ak. menyampaikan “Pelaksanaan evaluasi tahun ini kami memilih Unikom karena memiliki fasilitas yang mumpuni sehingga dapat memberikan pelayanan yang nyaman kepada para mahasiswa, hal ini terbukti dengan respon positif para alumni darmasiswa di Unikom. Berdasarkan hasil evaluasi, Kota Bandung pada dasarnya sudah dalam kategori baik sehingga ke depannya jumlah mahasiswa progam darmasiswa di setiap perguruan tinggi di Kota Bandung akan meningkat menjadi 5 orang, karena kuota mahasiswa darmasiswa tahun depan hanya 680-700 orang, sedangkan jumlah perguruan tinggi di Indonesia mencapai 71 perguruan tinggi.” tuturnya.

Dr. Inta Budi Setya Nusa, S.E., M.Ak., selaku Direktur Internasional Program dan Kerjasama Unikom menyampaikan  “Program darmasiswa ini memiliki pengaruh besar dalam perkembangan perguruan tinggi khususnya bagi Unikom, karena memiliki mahasiswa asing akan memberikan penilaian indikator khusus yang mana akan berdampak signifikan terhadap perkembangan positif dan kinerja Unikom. Sehingga diharapkan ke depannya, mahasiswa darmasiswa di Unikom akan semakin bertambah, sehingga nantinya alumni darmasiswa dari Unikom akan menjadi pembuka peluang kerjasama Unikom secara berkelanjutan di kancah internasional.” ujarnya.

Melalui evaluasi ini, ke depannya Kota Bandung akan diberikan kesempatan melanjutkan program darmasiswa di tahun selanjutnya. Sehingga dicanangkan untuk mahasiswa yang telah lulus akan disuguhkan dengan acara kepulangan yang digagas oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat khususnya dalam bidang bahasa dan budaya. (Direktorat Hms & Pro)