Berita

Unikom Gelar Seminar Internasional “The 3rd Incitest” 2020 Secara Online

BANDUNG, UNIKOM – Di tengah pandemi COVID-19 tak membatasi gelaran Seminar Internasional rutin yang dilaksanakan oleh Unikom setiap tahunnya. Meski digelar secara virtual, gelaran The 3rd International Conference on Informatics, Engineering, Science and Technology (INCITEST) yang dilaksanakan Kamis (11/06/2020), tetap berjalan dengan lancar dan sukses. Pelaksanaan konferensi internasional kali ketiga ini diikuti oleh ±450 orang, mulai dari jajaran pimpinan di lingkungan Unikom yakni Rektorat dan Dekanat, Ketua APTIKOM Pusat Prof. Ir. Zainal Arifin Hasibuan, Ph.D., Direktur, Kepala Divisi, Ketua dan Sekretaris Program Studi, Kepala Biro dan Kepala Bagian di lingkungan Unikom, serta peserta yaitu dari kalangan akademisi, praktisi, dan mahasiswa yang digelar melalui aplikasi Zoom dan Live Youtube Unikom.

Secara resmi kegiatan dibuka oleh Wakil Rektor III Bidang Inovasi, Pengembangan, Aset dan Kerjasama sekaligus Dekan Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Unikom, Dr. Ir. Herman S, MBA., yang menyampaikan bahwa konferensi pada tahun ini dianggap spesial karena diselenggarakan secara online. “Tentunya kami tetap optimis dalam menyelanggarakan kegiatan ini, ujar Herman. Mengakhiri sambutannya, Herman mengucapkan terima kasih kepada Rektor Unikom, Prof. Dr. Ir. H. Eddy Soeryanto Soegoto, M.T., atas dukungan penuhnya kepada panitia, kepada para keynote speakers,  dan para partisipan yang berperan aktif dalam International Conference Virtual yang dilakukan, Herman menutup sambutannya dengan menyampaikan harapan  besarnya, bahwa paper yang dihasilkan melalui konferensi internasional tersebut dapat memberikan pengaruh bagi kemajuan penelitian di Indonesia.” jelasnya.

Jika di tahun sebelumnya INCITEST sukses terselenggara dengan mendiskusikan poin kunci tentang industri 4.0, di tahun ini fokus INCITEST lebih menekankan kepada “Humanized Technology, the Digital Journey to Win Competition”. Menurut Dr, Poni Sukaesih Kurniati, S.IP., M.Si., selaku Ketua Pelaksana juga Direktur Jurnal dan Publikasi Ilmiah Unikom, meski konferensi digelar secara online namun semangat untuk bertukar dan berbagi pengetahuan serta wawasan harus tetap dapat dilakukan. ”Raihlah kesempatan ini untuk bertukar pandangan sekaligus jalin networking. Poni berharap konferensi ini akan membuka peluang bagi peserta untuk berbagi penelitian dengan komunitas penelitian di kancah internasional. Dalam sambutannya, poni pun menghimbau agar peserta memanfaatkan sesi diskusi dengan membahas masalah yang berkaitan dengan penelitian atau praktik dalam ilmu teknologi.

Keynote speakers yang hadir dalam Conference ini diantaranya: 1) Assoc. Prof. Dr. Abudlkareem Shafiq Mahdi Al-Obaidi (Taylors University Malaysia), 2) Assoc. Prof. Yuto Lim (JAIST Japan), dan 3) Irfan Dwiguna Sumitra, M.Kom., Ph.D., (UNIKOM Indonesia), mengisi sesi plenary session yang dipandu oleh moderator Dr. Salmon Priaji Martana, S.T., M.T., (Unikom).

Usai pemaparan materi  dari keynote speaker, agenda berlajut pada sesi parallel session secara online melalui aplikasi zoom, dimana dalam kesempatan ini partisipan  mempresentasikan karya ilmiahnya, dipandu moderator, Dr. Salmon Martana, ST, MT sekaligus Ketua Program Studi Tekni Arsitektur. Karya ilmiah yang diikutsertakan dalam INCITEST 2020 telah melalui proses review oleh para reviewer berkompeten di bidangnya baik dari dalam maupun luar negeri, bahkan Unikom pun kembali menggandeng salah satu publisher bergengsi di dunia yang terindeks scopus dan berbasis di Bristol Inggris yaitu IOP. Sehingga output dari kegiatan ini adalah proceeding terindeks scopus yang memiliki reputasi sangat bagus.

Dengan panduan MC yang hangat, Tatan Tawami, S.S., M.Hum, Dosen Prodi Sastra Inggris Unikom sekaligus Interpreter INCITEST 2020 berjalan dengan lancar dan sukses. (Direktorat Hms & Pro)