Berita

“Trust Me, PR Works”: Menilik Peran Vital Profesi Public Relations

BANDUNG, UNIKOM- Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unikom bersinergi dengan Departemen Internal Perhumas Muda Bandung menyelenggarakan kegiatan roadshow bertajuk “Trust Me, PR Works” di Auditorium Miracle Unikom, Kamis (12/7). Kegiatan yang diikuti ± 60 mahasiswa dimana mayoritas dari Prodi Ilmu Komunikasi Unikom, mengulas tentang peran Public Relations dalam menjawab tantangan komunikasi yang setiap saat bisa terjadi di Indonesia.

Menurut Isma Oktavia selaku Ketua Pelaksana, profesi Public Relations sangatlah vital dalam kedudukannya di sebuah lembaga, organisasi, serta instansi negeri mauapun swasta, karena berperan dalam membangun dan membina hubungan baik antar publik di lingkup internal dan eksternal sekaligus membantu fungsi manajemen. “…sebagai mahasiswa Ilmu Komunikasi yang memiliki konsentrasi keilmuan di bidang kehumasan, kami ingin sharing informasi tentang berbagai tantangan yang seringkali dihadapi oleh praktisi Public Relations di dunia profesinya, agar sebelum terjun ke lapangan mahasiswa sudah memiliki gambaran tentang dunia Public Relations yang sesungguhnya,” ujarnya.

Hadir sebagai narasumber, Yuni Miyansari, S.I.Kom selaku Corporate Communication PT Bio Farma dan PR Icon Indonesia 2016 yang membagikan pengetahuan dan pengalamannya tentang Peran Public Relations di dunia kerja serta pentingnya mahasiswa untuk mempersiapkan diri sejak dini agar kelak menjadi seorang Public Relations profesional. Materi selanjutnya disampaikan oleh Sdr. Rianto selaku Ketua Perhumas Muda Bandung dan PR Indonesia Rookie Star 2017 tentang Personal Branding sekaligus memperkenalkan Perhumas Muda Bandung yang diakhiri dengan sesi tanya jawab.

Selain untuk berbagi informasi, kegiatan roadshow tersebut menjadi ajang untuk menjalin hubungan baik antara Perhumas Muda Bandung dengan mahasiswa Unikom khususnya di Program Studi Ilmu Komunikasi. Terlebih hal ini menjadi bagian dari program kerja Departemen Internal Perhumas Muda Bandung melalui Campus Ambassador yang patut dimanfaatkan karena telah digelar di berbagai universitas berbeda.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta yang hadir bisa lebih mengetahui peran Public Relations di dunia kerja serta mereka mampu mempersiapkan diri untuk nantinya terjun ke lapangan menjadi seorang Public Relations handal, profesional, dan kompeten di bidangnya. (Direktorat Hms & Pro)