Berita

Sapu Bersih Semua Gelar, Unikom Juara Umum Widyatama Badminton League (WBL) 2019

BANDUNG, UNIKOM- Selama hampir tiga minggu berturut-turut, UKM Bulutangkis terus mengharumkan nama almamater. Setelah meraih tiga gelar juara Liga Mahasiswa Badminton Nationals 2019, kini para atlet Unikom sukses menyapu bersih gelar Widyatama Badminton League (WBL) 2019 di nomor Tunggal dan Ganda Putra.

Pertandingan yang berlangsung di Gedung PKM Universitas Widyatama, 15-20 April 2019, mempertemukan atlet asal Unikom Yosafat E dan M Rizquloh A di all final Tunggal Putra. Sementara itu, pada babak semifinal Yosafat sukses menekuk kuda hitam, wakil Politeknik Pos Indonesia (Poltekpos) Afif, dengan dua game langsung. Sedangkan M Rizquloh harus berjuang keras mengalahkan wakil Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung, Ilham, hingga akhirnya Yosafat berhasil mencetak kemenangan.

Selain nomor Tunggal Putra, all final di Ganda Putra mempertemukan Yosafat E/Randhy R dan Beno Drajat/M Rizquloh A. Babak semifinal yang dilaluinya, Beno/M Rizquloh sukses mengalahkan harapan tuan rumah, Syawal/Fauzi. Sedangkan Yosafat/Randhy mengalahkan wakil UIN Sunan Gunung Djati Bandung Ilham/Iqbal hingga pertandingan berakhir pada kemenangan Beno D/M Rizquloh A. Melalui gelaran Widyatama Badminton League 2019 UKM Bulutangkis Unikom lahir sebagai juara umum yang sukses meraih dua emas dan dua perak.

Pelatih:

Ariyanto Wibisono, SE (Program Studi Magister Manajemen)

 

Pemain:

Randhy Reynaldi (Program Studi Akuntansi)

Beno Drajat (Program Studi Manajemen)

Yosafat Efraim (Program Studi Manajemen)

M Rizquloh A (Program Studi Manajemen)

 

 

Official:

Arif Priyanto (Program Studi Ilmu Komunikasi)

Yosi Fachrezi (Program Studi Ilmu Komunikasi)

 

(Direktorat Hms & Pro, diolah dari berbagai sumber)