Berita

Latihan Keterampilan dan Manajemen bagi Mahasiswa Fakultas Hukum Unikom

BANDUNG, UNIKOM- Himpunan Mahasiswa Fakultas Hukum Unikom mengadakan ‘Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM)’ yang digelar selama tiga hari sejak tanggal 2-4 Februari 2018. Kegiatan yang diikuti ± 20 mahasiswa tingkat I Prodi Ilmu Hukum Unikom, merupakan agenda rutin tahunan yang telah direalisasikan sejak tahun 2007 dan bersifat wajib bagi seluruh mahasiswa baru FH Unikom.

Menurut Maulana Nur Rasyid selaku Ketua Pelaksana, bahwa LKMM ini bertujuan untuk melatih kepemimpinan mahasiswa FH Unikom agar ketika mereka lulus bisa memberikan manfaat di kehidupan masyarakat, lingkungan sosial dan dunia kerja. Sebagai program kerja himpunan yang berkolaborasi dengan Prodi Ilmu Hukum Unikom, maka LKMM pun diisi dengan seragkaian agenda yang bersifat indoor di Ruang 11.020 Smart Building Unikom dan outdoor di Perkemahan Kiara Payung.

Kegiatan hari pertama di Unikom, LKMM diisi dengan pemaparan materi dari sejumlah pembicara diantaranya, Ketua Prodi Ilmu Hukum Unikom, Dr. Sahat maruli T Situmeang, M.H., beberapa perwakilan alumni FH Unikom, dan salah satu mahasiswa FH Unikom juga sebagai anggota Korps Protokoler Mahasiswa (KPM) Unikom, Ade Saparudi. Melalui penjelasannya, sedikitnya Ade menyampaikan tujuh teknik yang harus diperhatikan dalam public speaking, antara lain: 1) Menciptakan Ketenangan Diri Sendiri; 2) Menguasai Materi; 3) Memperhatikan Audiens; 4) Bahasa Tubuh; 5) Artikulasi dan Intonasi Berbicara; 6) Eye Contact; dan 7) Kepercayaan Diri.

Maulana menambahkan, selain menerima pengetahuan secara teoritis para peserta LKMM juga difasilitasi untuk mempraktikan seluruh materi yang diterima pada saat kegiatan outdoor di Perkemahan Kiara Payung tersebut. Sehingga adanya kegiatan ini diharapkan dapat membangun karakter generasi muda yang positif, sehingga dapat menjadi bekal guna menghadapi persaingan di kehidupan masyarakat. (Direktorat Hms & Pro)