Berita

Info Pendaftaran KKN Tematik Dikti 2020

Halo #InsanDikti
Dalam upaya gotong-royong penanganan wabah Covid-19 di Indonesia, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) telah berkomitmen untuk berpartisipasi dalam mitigasi pandemi Covid-19 dalam program Relawan Covid-19 Nasional (RECON). Menindaklanjuti upaya tersebut dan sebagai implementasi Tridarma perguruan tinggi melalui kebijakan Kampus Merdeka: Merdeka Belajar, Ditjen Dikti Kemdikbud berkolaborasi dengan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran Indonesia (AIPKI), Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI) dan dengan dukungan dari berbagai pemangku kepentingan, menyelenggarakan program Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) yang terkait dengan Covid-19 dan literasi dan numerasi murid Sekolah Dasar (SD).

KKNT ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi mahasiswa, masyarakat, perguruan tinggi, pemerintah, dan pemangku kepentingan (hingga tingkat wilayah) dalam upaya gotong royong penanganan Covid-19 terkhusus untuk memberikan edukasi dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya perubahan perilaku Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) untuk masyarakat.

KKNT ini diharapkan dapat mendorong kontribusi konkrit mahasiswa sebagai agen perubahan di tengah masyarakat mewujudkan masyarakat yang produktif dan aman dalam menghadapi pandemi.

Mahasiswa (minimal semester 4) dapat mendaftar KKN Tematik Covid-19, Literasi dan Numerasi dalam kelompok (10-12 anggota) dengan mempersiapkan surat tugas dari perguruan tinggi (contoh surat tugas dapat diunduh di bit.ly/contohsuratkknt) dan mendaftarkan akun di relawan.kemdikbud.go.id


Saat ini pendaftaran kelompok dan unggah surat tugas sudah dapat dilakukan oleh ketua kelompok masing-masing kelompok peserta KKNT, yuk pahami caranya di postingan Instagram @ditjen.dikti

 

(Sumber Informasi: Instagram @ditjen.dikti)