Berita

Hima Teknik Komputer Unikom Cetak Kader Unggul, Berkarakter, dan Berjiwa Kepemimpinan

BANDUNG, UNIKOM- Himpunan Mahasiswa Teknik Komputer (Hima Tekkom) Unikom memiliki misi untuk membangun sikap kepemimpinan dan tanggung jawab dalam organisasi. Sehingga para anggotanya dilatih untuk mampu mengemban tanggung jawab dalam menjalankan tugas, membangun kerja sama yang baik di berbagai kegiatan hingga tercipta suasana kekeluargaan. Sejalan dengan hal tersebut, Yudhistira selaku Ketua Hima Tekkom Unikom menganggap pentingnya anggota untuk mewujudkan visi dan misi organisasi, mengingat dari masa ke masa organisasi mengalami perubahan struktur kepengurusan, sehingga diperlukan regenerasi anggota agar organisasi tersebut dapat terus berlanjut.

Atas dasar itulah Hima Tekkom Unikom mengadakan ‘Pengkaderan Himpunan Mahasiswa Teknik Komputer 2017-2018’ dengan mengusung tema “Membentuk Pribadi Unggul yang Berkarakter dan Berjiwa Kepemimpinan”. Pengkaderan yang berlangsung selama dua hari pada 10-11 Maret 2018 di Villa Merah Lembang diikuti ± 40 peserta, dan 20 mahasiswa diantaranya merupakan Kader Hima Tekkom. Yudhistira menambahkan, bahwa kader adalah ujung tombak sekaligus tulang punggung kontinuitas sebuah organisasi. Secara utuh kader adalah mereka yang telah tuntas mengikuti seluruh pengkaderan formal, teruji dalam pengkaderan informal dan memiliki bekal melalui pengkaderan non formal.

Pengkaderan yang menjadi implementasi program kerja Hima Tekkom Unikom merupakan proses bertahap dan terus-menerus berdasarkan tingkatan, capaian, situasi dan kebutuhan tertentu yang memungkinkan seorang kader dapat mengembangkan potensi akal, kemampuan fisik, dan moral sosialnya. Sehingga, kader dapat membantu orang lain dan dirinya sendiri untuk memperbaiki keadaan saat ini guna mewujudkan masa depan yang lebih baik sesuai dengan cita-cita yang ideal, nilai-nilai yang diyakini, serta misi perjuangan yang diemban.

Berbeda dengan pelaksanaan sebelumnya, pengkaderan kali ini lebih menekankan pada etika, kedisiplinan, kepemimpinan dan keberanian dalam berbicara melalui serangkaian agenda seperti presentasi masing-masing kader dan pemaparan materi dari setiap divisi. Melalui kegiatan ini, diharapkan Hima Tekkom Unikom mampu mencetak kader-kader baru yang berkualitas, memiliki etika dan integritas yang tinggi, dan memiliki jiwa kepemimpinan sehingga nantinya dapat diimplemetasikan di lingkungan kampus maupun masyarakat. (Direktorat Hms & Pro)